Tatkala dalam Sumber Badai Kehidupan

Tatkala dalam Sumber Badai Kehidupan

Dalam perjalanan hidup ini, terkadang ujian datang kepada kita dengan sehebat-hebatnya yang membuat kita takut akan dampaknya.

Mereka datang seperti badai yang menggoyang ketenangan dan menghadirkan kerumitan yang terkadang tampak tak tertahankan.

Namun, dalam gulungan lautan kesulitan, dalam sumber badai, dan dalam petir dan hujan yang mengguntur, kita dapat menemukan ketenangan di dalamnya dengan pandangan yang berbeda.

Air mata yang mengalir di pipi kita adalah bukti kepekaan dan kehidupan jiwa. Tetapi, jangan biarkan air mata itu meruntuhkan semangat.

Berbaik sangkalah kepada Allah, kita akan menemukan ketenangan jiwa. Ingatlah berbagai macam nikmat yang sudah Allah berikan.

Meskipun badai mungkin menggoyahkan kapal kita, namun kita harus yakin bahwa setelah badai berlalu, akan ada matahari yang bersinar terang di ufuk timur. Esok hari adalah janji, dan dalam janji itu terdapat harapan dan kebahagiaan.

Kadang-kadang kita merasa bahwa beban kita adalah yang paling berat di dunia ini. Namun, kita harus ingat bahwa ada orang lain yang menghadapi ujian yang lebih berat dan tantangan yang lebih besar daripada kita.

Ingatlah bahwa kita adalah milik Allah, yang menciptakan kita dan memberikan kita cinta-Nya yang tak berbatas. Dia, yang telah mengetahui kita sebelum kita mengenal diri kita sendiri, akan selalu menentukan yang terbaik bagi kita.

Maka, meskipun kita menghadapi ujian yang sulit, jangan biarkan hati kita dipenuhi oleh kesedihan yang mendalam. Tersenyumlah…!


----------

Sumampir, ditemani desiran angin yang berbisik lembut.

Rabu, 21 Safar 1445H/6 September 2023

by: Panewu Tunggul Alam

--------

Posting Komentar

0 Komentar